Posts

Misteri Kasus Kematian Elisa Lam

Image
Menanggapi request dari sri indra, maka di postingan kali ini akan membahas sedikit tentang misteri kematian Elisa Lam. Pada 19 februari 2013, Elisa Lam ditemukan tidak bernyawa di sebuah tangki besar di atas hotel, di Pusat Kota Los Angeles. Mayat Elisa Lam ditemukan oleh pekerja pemeliharaan hotel yang menyelidiki keluhan banjir dan tekanan air yang rendah. Elisa Lam terakhir kali terlihat hidup pada 31 Januari dan dilaporkan menghilang oleh orang tuanya pada 1 Februari. Ketertarikan pada menghilangnya Elisa Lam meningkat pada 14 Februari saat Departemen Kepolisian Los Angeles (LAPD) merilis rekaman kamera keamanan Elisa yang berperilaku aneh saat di lift hotel, har terakhir dia terlihat masih hidup, dan video itu pun menjadi viral di internet. Menghilang Saat bepergian, Elisa Lam selalu menghubungi orang tuanya yang berada di British Columbia setiap harinya, untuk memberi tahu bahwa dia aman. Pada tanggal 1 Februari 2013, hari Elisa dijadwalkan untuk check ou...

Postingan selanjutnya : Kasus Elisa Lam ..

Diposting : Senin 31 Januari ...

Detail salah terhadap penampakan monster Loch Ness

Image
Monster Loch Ness atau Nessie, sering digambarkan sebagai makhluk mirip plesiosaurus berleher panjang dengan kepala yang muncul dari air, namun penelitian terbaru mengungkapkan fakta yang berbeda. Penelitian terbaru terhadap fosil elasmosaurus (genus plesiosaurus) mengungkapkan bahwa mereka tidak menahan kepala mereka seperti itu. Dr Paul Scofield (kurator di Canterbury Museum di Selandia Baru), menjelaskan bahwa elasmosaurus menjaga kepala mereka di bawah atau sejajar dengan tubunya. " Kami telah memeriksa telinga bagian dalam Elasmosaurus dan menentukan bahwa posisi istirahat mereka adalah dengan kepala horizontal ke tubuh atau bahkan jauh di bawah tubuh." "Ini menyiratkan bahwa mereka tidak mungkin sering mengangkat kepala (mereka)." Teori bahwa Nessie adalah elasmosaurus yang masih hidup dipromosikan oleh Denys Tucker, yang pernah menjadi ahli zoologi terkemuka di London Natural History Museum. Karena keyakinannya, dia diduga ...

Monster danau terlihat di Balkan ?

Belum lama ini, muncul sebuah video yang dikabarkan memperlihatkan makhluk atau sesuatu berukuran besar di area tambang batubara Kolubara. Tidak begitu banyak informasi yang bisa didapatkan mengenai rekaman ini, karena hanya berisi keterangan : "Sesuatu yang tidak biasa terekam di sebuah tambang tua di Kolubara, Serbia. Apakah ini lele besar atau hewan misterius, belum ada yang tahu, tetapi video ini menunjukkan bahwa itu adalah sesuatu yang sangat besar." "Di internet, banyak yang mengatakan ini mirip dengan monster dari Loch Ness Skotlandia." Komentar mengenai rekaman ini di antaranya : "Bisakah anda mengupdate dengan cerita dan lokasi baru kepada kami ?." "Sangat aneh, terlihat berukuran raksasa dan itu tidak terlihat seperti paus." "Mengingatkan saya pada sesuatu yang direkam di danau Irlandia, menurut saya, Ada ras makhluk seperti belut raksasa yang belum ditemukan." "Meneliti fenomena ini selama 5 deka...

Artikel selanjutnya akan segera diposting ..

(besok) ..

Legenda Kappa

Image
Kappa atau disebut juga (Kawatarō atau Kawako, yang berarti anak sungai) adalah makhluk legendaris yang ditemukan dalam cerita rakyat Jepang. Sungai-sungai dan danau-danau di Jepang telah lama menjadi tempat bersarangnya berbagai makhluk aneh dengan berbagai bentuk dan ukuran. Meskipun banyak dari makhluk ini telah dihubungkan dengan cerita rakyat dan murni hanya mitos semata, ada orang yang telah menganggapnya lebih dari legenda dan memasukkannya ke sesuatu yang bersifat cryptozoological. Salah satu yang paling terkenal adalah makhluk misterius yang disebut Kappa. Di Shinto, mereka dianggap sebagai salah satu dari banyak Suijin (Dewa air dalam mitologi Jepang). Variasi dari Kappa yang tertutup rambut disebut sebagai Hyōsube. Makhluk Kappa mirip dengan Näkki dari Finlandia, Näck atau Neck dari Skandinavia atau Jerman, Vodník dari Ceko dan Kelpie dari Skotlandia, karena semuanya telah digunakan untuk menakut-nakuti anak-anak dari bahaya yang mengintai di pe...

Dugaan tulang makhluk legendaris Kappa

Image
Menurut cerita rakyat, Kappa adalah makhluk mengerikan yang menghuni sungai dan danau di Jepang. Sebuah kabar mengatakan bahwa salah satu Kappa berhasil ditembak mati pada tahun 1818, dan sisa-sisa kerangkanya kemudian dipamerkan. Japaaan Magazine dan RocketNews24 melaporkan : " Ada banyak sekali cerita tentang Kappa yang bisa didengar di seluruh Jepang, dan sementara beberapa orang mengatakan bahwa itu hanyalah mitos untuk memperingatkan anak-anak tentang bahaya air, atau bahwa itu mungkin didasarkan pada salamander raksasa, yang lain masih sangat percaya pada makhluk itu, dan di beberapa desa tua, anda masih dapat menemukan tanda-tanda di sisi (sungai atau danau) sebuah peringatan terhadap Kappa." "Namun, tidak ada yang pernah bisa membuktikan keberadaan mereka. Sampai sekarang ?." "Mumi Kappa dari prefektur (wilayah kekuasaan) Miyazaki di Kyuushuu akan dipajang untuk pertama kalinya di kediaman Miyakonojo Shimazu, hingga 22 Juni." ...

Makhluk aneh mengintai seorang warga Australia ?

Image
John sedang memancing menggunakan kayak saaat dia mengklaim diikuti oleh "Dogman" di semak-semak Australia. Kepada Believe : Paranormal & UFO Podcast , John menjelaskan bahwa dia pergi memancing dengan kayak saat dia tiba-tiba mendengar suara dan mengklaim bertemu dengan makhluk seram yang menguntitnya dari tepi sungai. " Saya amati bahwa setiap kali saya melakukan pukulan dengan dayung kayak saya, apa pun sesuatu itu, (sesuatu) itu melangkah untuk setiap dayung yang saya kayuh." " Saya berhenti sebentar dan suaranya (yang berasal dari) semak-semak juga (ikut berhenti), dan saya pikir itu aneh. Jadi saya mulai mengayuh lagi dan benar saja, begitu saya mulai mengayuh, (sesuatu) itu akan melangkah." "Jadi, apa pun itu, (sesuatu) itu mengikuti saya, itu bukan kebetulana atau apa pun. Itu lebih dari menguntit." Setelah itu, John melihat sesuatu yang hitam di pepohonan, dan langsung memotretnya menggunakan ponsel dan terkejut dengan...

Wanita yang berkemah bertemu dengan makhluk cryptid ?

Image
Sebuah video diklaim memperlihatkan sesosok makhluk humanoid yang menatap seorang wanita di luar tenda miliknya. Rekaman itu dibagikan channel YouTube MrMBB333 dengan keterangan : Clip ini diambil sekitar pukul 3 am di Edenbridge, Kent, setelah wanita meninggalkan tendanya untuk memeriksa suara aneh dan mulai mengambil gambar secara random dan menangkap sesosok makhluk di kegelapan. Secara samar, makhluk ini berbentuk seperti manusia yang berjongkok di cabang pohon, dan sepasang cahaya yang tampak seperti mata, membuat banyak orang percaya itu adalah semacam binatang atau sesuatu yang berbentuk seperti manusia. Ada juga yang berpikir bahwa itu mungkin makhluk cryptid. "Itu terlihat seperti humanoid, anda bisa melihat kepala, pundak, tangan dan lutut yang naik sampai dada dalam posisi berjongkok." "Foto itu mengingatkan saya tentang semacam klaim dari foto makhluk cryptid the Rake, yang ini terlihat jauh lebih kuat." "Seorang rekan ke...

Legenda Pennsylvania White Bigfoot

Image
Makhluk seperti kera legendaris yang dikenal Sasquatch telah terlihat di seluruh hutan Amerika Utara, dan salah satu kasus yang sangat aneh terjadi di Pennsylvania yang melibatkan Bigfoot berbulu putih. Pennsylvania White Bigfoot (Bigfoot berbulu putih Pennsylvania) pertama kali terlihat di Blakeslee, Pennsylvania pada tahun 1970. Menurut Annette B (saksi mata), makhluk yang dilihatnya pada tahun 1970 memiliki tinggi antara 6 dan 7 kaki, dengan dada yang lebar, leher yang panjang, dan bulu putih yang kotor. Annette melanjutkan kesaksiannya dengan menggambar wajah makhluk tersebut : " Matanya gelap dan (letaknya) berjauhan. Rambut (putihnya) menutupi bagian bawah wajahnya. Ada kulit merah muda di sekitar mata dan dahi. Sepertinya rambutnya sedikit lebih di kepalanya dan menggantung di dahinya seperti poni." Penampakan Pada tanggal 27 September 1973, pukul 9:30 malam, dua gadis sedang berdiri di luar rumah di Beaver County, Pennsylvania. Saat itu, mak...