Posts

Showing posts with the label Teori Konspirasi

Bukti ilmiah bahwa pendaratan di Bulan benar-benar dilakukan

Image
Manusia diketahui telah meninggalkan jejak di Bulan seperti bukti foto, bendera, cermin, bahkan kendaraan, dengan dua belas orang telah benar-benar menginjakkan kaki di permukaannya. Beberapa orang yang tidak sempat menyaksikan momen bersejarah ini, lebih tepatnya sekitar akhir 1960 dan awal 1970an, mengungkapkan bahwa mereka skeptis bahwa pendaratan itu pernah terjadi. Namun, sains menjelaskan bahwa kita tidak perlu berada di sana untuk memiliki bukti, dan setidaknya ada cara yang dapat kita lihat untuk menunjukkan bahwa pendaratan di Bulan benar-benar terjadi. Yang pertama adalah jejak kaki yang tertinggal di Bulan. Di Bumi, jejak kaki atau tanda lainnya yang berada di permukaan hanya bersifat sementara, dan dapat dengan mudah terhapus atau hilang oleh angin, hujan, atau aktivitas permukaan lainnya. Di Bulan, tanpa adanya angin, hujan, serta longsoran batu, jejak kaki atau jejak kendaraan tentunya akan bertahan lama, dan akan berubah jika ada benda-benda yang bertabr...

Bukti baru pendaratan di Bulan adalah palsu ?

Image
Dalam sebuah video berjudul "Reflection in a Visor : Where's the reflection of the camera taking the photo," pengguna Streetcap mengklaim bidikan foto tersebut memiliki bukti kepalsuan selama pendaratan di bulan. Pengguna YouTube mengklaim bahwa refleksi dalam visor (bagian helm) salah satu astronot memperlihatkan "tangan punggung", dengan dugaan seseorang yang tidak memakai pakaian antariksa saat mereka berada di permukaan Bulan. " Anda dapat melihat semacam, sepertinya seseorang (seorang pria), di awal tahun 70an, rambut panjang, mengenakan semacam rompi... dan bayangan sosok itu." "Di mana pakaian luar angkasa orang ini ?" Namun, beberapa orang membantah klaim ini dengan memberi sedikit penjelasan : " Kelengkungan visor astronot menyebabkan efek lensa mata ikan (fish eye). Cobalah Google 'foto lensa mata ikan' dan anda akan melihat betapa terdistorsinya (foto-foto tersebut)." "Ketika anda...