Posts

Showing posts from July, 2022

Temuan terbaru, keberadaan monster Loch Ness jadi mungkin ?

Image
Menurut Universitas Inggris, keberadaan monster Loch Ness bisa 'masuk akal' setelah membuat penemuan baru-baru ini. Para peneliti dari University of Bath dan University of Portsmouth di Inggris, dan Universite Hassan II di Maroko, telah menemukan fosil plesiosaurus kecil di lokasi yang dulunya merupakan sistem sungai kuno. Fosil itu terdiri dari tulang dan gigi dari plesiosaurus dewasa sepanjang 9 kaki, dan tulang dari bayi berukuran 5 kaki. Fosil-fosil itu ditemukan di tempat yang sekarang menjadi bagian Maroko dari Gurun Sahara, namun menurut penelitian yang diterbitkan dalam Cretaceous Research, 100 juta tahun yang lalu, tempat itu adalah badan air tawar. Penemuan itu menunjukkan bahwa reptil yang pernah dianggap sebagai makhluk laut itu, mungkin telah tinggal di habitat air tawar. Monster Loch Ness, yang menurut cerita rakyat adalah makhluk berleher panjang yang tinggal di kedalaman danau, sering dikaitkan dengan plesiosaurus. Fosil plesiosaurus ya...

Tengkorak Bigfoot ditemukan ? - (Update !!! )

Image
Belum lama ini, beberapa orang yakin bahwa tengkorak primata besar yang baru saja ditemukan di hutan Kanada dapat membuktikan keberadaan Bigfoot, meskipun yang lain tetap bersikap skeptis. Penemuan ini dibuat oleh Coyote Peterson, Youtuber Amerika, educator satwa liar dan pembawa acara TV Animal Planet Coyote Peterson : Brave The Wild. Coyote Peterson memposting gambar tengkorak ini di Facebook dan menjelaskan bahwa dia menemukannya selama ekspedisi baru-baru ini di British Columbia, Kanada. " Telah menyimpan rahasia ini selama beberapa minggu...Iya saya memiliki sebuah tengkorak, saat ini berada di lokasi yang aman menunggu ulasan primatolog." "Benar-benar tidak dapat dipercaya...kami pikir itu adalah tengkorak beruang saat menemukannya, saya dapat 100% menjamin itu bukan (beruang)." " Tengkorak itu ditemukan sebagian terkubur di bawah tanah di jurang hutan yang dalam setelah badai besar di Pacific Northwest." "Saya yaki...

Gambar Monster di Lake Garda

Image
Menurut beberapa orang, di dalam Danau Garda (Lake Garda) terdapat monster prasejarah seperti monster Loch Ness yang dijuluki Bennie oleh penduduk setempat. Danau Garda, yang merupakan danau terbesar di Itali ini, memiliki mitos tentang makhluk yang menghuni jurang di dalamnya. Menurut beberapa orang, di dalam Lake Garda mungkin ada monster prasejarah yang bahkan mungkin terkait dengan monster Loch Ness di Skotlandia. Sejak abad pertengahan, telah terjadi penampakan monster laut yang menakutkan para nelayan, penduduk lokal dan biksu biara di Pulau Garda. Penampakan paling terkenal terjadi pada 17 Agustus 1965, di dekat Mermaid Bay (Baia delle Sirene) di pantai timur danau, tidak jauh dari Kota Garda. Pada saat itu, sekelompok orang, sekitar 10 wisatawan, mengklaim telah melihat makhluk laut besar sepanjang 10 meter dengan bentuk mirip ular muncul dari air, dan kemudian masuk kembali ke bawah air, ke gua bawah laut Pulau Garda, di mana mungkin itu adalah tempat ma...

Monster Loch Ness adalah katak raksasa ?

Image
Sebuah laporan lama tentang spekulasi monster Loch Ness kembali muncul dan telah membuat media sosial bingung. Teori lama tentang spekulasi Nessie muncul kembali, dan menjadi perbincangan pada beberapa hari yang lalu, bahwa monster Loch Ness sebenarnya hanyalah katak raksasa. Teori ini bermula di tahun 2005 saat tim dari Sea Trepid Inc yang berbasis di Amerika Serikat, melakukan pemindaian dalam air, dengan harapa bisa menemukan Nessie yang misterius. Alih-alih menemukan monster misterius, mereka malah menemukan seekor katak menakjubkan yang hidup pada kedalaman 325 kaki (99 meter) di bawah air. Pengguna Twitter kemudian berhasil menemukan kembali laporan itu beserta foto katak yang dulu pernah diceritakan. Tyler Greenfield menulis : "Seekor katak hidup sedalam 325 kaki di bagian bawah Loch Ness. Ya ini benar-benar terjadi." "Apakah ada yang pernah mengusulkan bahwa Nessie adalah katak raksasa ?." "Saya tahu ada ahli teori salamander rak...