Posts

Showing posts from February, 2022

Misteri makhluk misterius di Pennsylvania telah terpecahkan

Image
Sebuah pusat rehabilitasi hewan di Pennsylvania barat telah merilis temuan tes DNA untuk makhluk yang dibawa ke pusat tersebut pada bulan lalu. Organisasi ini mulai merawat hewan tidak dikenal itu pada 17 Januari saat seorang wanita di Fairfield Township menemukan jejak kaki di luar rumahnya, yang menuntunnya pada seekor hewan kurus kering yang membeku. Awalnya wanita itu menyimpannya di ruang bawah tanah rumahnya, sampai TJ's Rescue Hideaway dapat mengangkutnya ke Wildlife Works (tempat rehab satwa liar). Tak seorang pun di Wildlife Works dapat mengidentifikasi spesies hewan ini karena kesehatan dan penampilan fisiknya yang buruk. Wildlife Works memposting foto hewan ini di Facebook pada bulan Januari dengan keterangan : " Menurutmu ini anjing atau coyote ?." "Anjing ini dirawat di rumah kami tadi malam. Diduga menderita kudis dan kami akan memperlakukannya sesuai dengan (kondisi) itu. Kami juga melakukan pengujian tes untuk memastikan (spesies)...

Alien setinggi 1 kaki terlihat di Mars ?

Image
Sebuah gambar belum lama ini beredar di internet, mengklaim berhasil menangkap sosok yang diduga alien sedang berbaring pada sebuah batu di planet Mars. Penampakan ini dimulai di blog UFO Sightings Daily yang ditulis oleh Scott Waring, di mana dia memfokuskan pada gambar yang diambil Mars Rover terhadap sosok yang tampak berbaring di antara bebatuan planet Mars. " Semua orang di sini tahu saya suka memeriksa foto-foto NASA. Yah, saya menemukan sesuatu yang unik...Sesuatu yang merupakan 100% bukti kehidupan yang cerdas." "Ada seseorang sedang berbaring mengawasi NASA Mars Rover dari jarak yang aman." "Orang itu tingginya sekitar 1 kaki dan sedang berbaring, dada bagian atas, leher dan wajah berwarna merah muda, mengenakan pakaian gelap, tetapi memiliki objek abu-abu di atas satu bahunya...terlihat seperti sebuah ransel. Bahkan ada jejak kaki di belakangnya yang menuju ke lokasi yang dipilihnya untuk berbaring." Namu...

Momen nelayan dikejar oleh makhluk laut tak dikenal

Image
Menanggapi request dari andri_octa23, maka dipostingan kali ini akan membahas tentang video nelayan yang dikejar oleh makhluk laut menyeramkan di Brazil. Sebuah video yang sedang ramai dibicarakan kali berasal dari Brazil, ketika nelayan melarikan diri makhluk laut tak dikenal yang mengejarnya di lepas pantai Rio Grande do sul. Nelayan (yang tetap anonim) memberi keterangan pada rekamannya : "ingin menyerang saya", saat dia berusaha melarikan diri dengan menggunakan perahunya. Dari video, makhluk ini terlihat seperti lumba-lumba saat keluar (atau melompat) dari air dengan dua titik cahaya yang tampaknya merupakan kedua matanya. Meski sekilas cukup menyeramkan karena keadaan yang gelap dan makhluk ini hampir berhasil mengejar perahu, beberapa orang tidak begitu terkesan dan menyarankan anjing laut sebagai makhluk yang terekam oleh nelayan tersebut. "Itu hanya anjing laut lol. "Singa laut sedang melakukan perjalanan. Mereka menyukai ha...

Monster Loch Ness terlihat di London ?

Image
Arek Chytros, warga London, melihat bentuk mirip monster Loch Ness saat berada di Danau Taman Wimbledon. Saat itu dia sedang berjalan-jalan di tepi danau, saat melihat apa yang tampak seperti monster Loch Ness yang mengintip keluar dari permukaan air. Foto yang dia dapatkan memiliki kemiripan bentuk dengan foto ahli bedah yang terkenal, yang juga konon merupakan gambar pertama yang menangkap leher dan kepala Nessie. Setelah dibagikan secara online, banyak orang mulai berkomentar mengenai gambar ini. " Gajah yang melarikan diri ?." "Perenang ?." "Monster Loch Ness sedang berlibur ?." Namun, kepada Pen News, dia mengatakan bahwa ini hanyalah sebuah pohon atau batang pohon. " Ini adalah pohon." "Begitu saya melihatnya, saya memikirkan Nessie, maka saya memotretnya." Meski menyangkal penampakan ini, Chytros masih berpikir terbuka mengenai apakah monster Loch Ness itu benar-benar ada. " Anda tidak per...